
Indonesiaseharusnya-jabar.com -Sebagai wujud nyata Prajurit TNI AD dalam rangka membantu penanggulangan bencana gempa, Yonkav 4/KC menurunkan 100 Prajurit terbaiknya untuk membantu masyarakat yang terkena dampak dari pada Gempa di Kabupaten Cianjur Jawa barat yang dipimpin langsung Danyonkav 4/KC Letkol Kav Yerry Bagus Merdiyanto, S.I.P, M.Han. Pada Selasa 22 November 2022

Adapun kegiatan tersebut guna membantu mengevakuasi masyarakat yang terkena terdampak runtuhan bangunan, membersihkan puing-puing bangunan, dan menyalurkan logistik kepada masyarakat yang membutuhkan
Membangun tenda-tenda darurat untuk ditempati oleh warga masyarakat yang tempat tinggalnya terdampak dari pada gempa tersebut
.
Kegiatan tersebut sebagai wujud nyata Prajurit TNI AD dalam membantu kesulitan masyarakat yang tertuang pada Perintah Harian KASAD Jenderal TNI DR. Dudung Abdurachman, yaitu TNI AD selalu hadir ditengah masyarakat untuk senantiasa membantu dan menjadi solusi masyarakat dalam kondisi bagaimanapun dan kapanpun dibutuhkan.

Is-jabar /Ts